Debut perdana Alan Shearer sebagai pelatih anyar Newcastle United berakhir pahit. Menjamu Chelsea di St. James Park, Sabtu (4/4), Michael Owen dkk. harus mengakui keunggulan tim tamu, 2-0. Kekalahan tersebut membuat posisi Newcastle untuk lolos dari zona degradasi semakin berat.
Pada babak pertama kedua tim bermain hati-hati. Baik Newcastle maupun Chelsea sebenarnya memiliki beberapa peluang emas namun gagal dimaksimalkan untuk menjadi gol.
Baru pada babak kedua, Chelsea mulai berani menyerang dan hasilnya pada menit ke 56, Frank Lampard berhasil memecah kebuntuan. Sundulannya memaksa penjaga gawang The Magpies, Steve Harper memungut bola dari gawangnya.
Selang sepuluh menit kemudian, tim tamu berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0, setelah sepakan Florent Malouda yang menerima umpan dari Lampard kembali mengoyak gawang tuan rumah.
Pada menit 75, Owen memiliki peluang untuk memperkecil ketertinggalan, namun tendangannya masih mampu diantisipasi oleh Petr Cech. Hingga babak kedua berakhir, skor 2-0 untuk tim tamu tidak berubah.
Kemenangan atas Newcastle, mendongkrak posisi John Terry dkk. keperingkat kedua dan semakin mendekati Manchester United dengan selisih satu poin. Namun, MU masih memiliki dua partai sisa.
Sedangkan bagi kubu The Magpies kekalahan ini menjadi debut pahit Shearer bersama Newcastle. Tapi, masih ada tujuh pekan sisa bagi mantan penyerang tim nasional Inggris itu untuk memperbaiki performa anak asuhnya dan menyelamatkan The Magpies dari degradasi.
Perjuangan The Magpies untuk lolos dari lubang degradasi semakin berat setelah, Stoke City dan Blackburn Rovers meraih kemenangan. Newcastle tetap berada diperingkat 18 dengan 29 poin.
Susunan Pemain:
Newcastle: Harper, Coloccini, Beye, Jose Enrique, Taylor, Nolan (Guthrie 69), Butt, Lövenkrands (Duff 44), Gutiérrez, Martins, Owen
Chelsea: Cech, Terry, Alex, Cole, Ivanovic, Obi Mikel, Lampard, Essien (Ballack 57), Malouda, Anelka (Di Santo 68), Kalou
My Logo
Distance.mp3
Blog-ROLL
Chelsea Tenggelamkan Debut Shearer
#comments{
background: #EEE2E2;
border; 3px solid #F10C0c;
padding: 5px;
}
.comment-body {
font size: 21px;
}
Label:
Sepak Bola
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))
Posting Komentar